Oleh: dr. Harry Wahyudhy Utama
Bangun di pagi hari, bersin-bersin tanpa henti kemudian cairan bening mulai mengalir dari dalam hidung, dan tak lama mata terasa merah dan gatal. Jika hal tersebut sudah terjadi maka badan akan terasa panas dingin disertai pusing kepala dan seketika badan mulai lemah. Hal ini biasanya berlangsung selama dua hingga tiga hari ke depan.

Pernahkah anda mengalaminya? Jika belum pernah, berarti anda mempunyai fisik yang sangat hebat, karena penyakit flu ini hampir dialami oleh 99% manusia yang hidup di dunia. Penyakit flu tidak dibatasi oleh usia, ras dan jenis kelamin, bahkan penyakit flu bisa terjadi pada bayi yang berusia 8 hari.
Penyebab penyakit flu ini sebenarnya kebanyakan disebabkan oleh turunnya daya tahan tubuh terhadap penyakit. Karena turunnya daya tahan tubuh maka kemampuan tubuh untuk melawan kuman penyakit pun akan ikut turun, akibatnya kuman dengan mudah masuk ke dalam tubuh. Kuman tersebut kemudian berkembang di dalam tubuh, dan tubuh pun segera berespon dengan gejala-gejala seperti demam, bersin, pilek dan batuk.
Obat yang paling mujarab untuk menyembuhkan penyakit flu sebenarnya bukan obat-obatan dokter tapi obatnya adalah istirahat. Perbanyak istirahat dan mengurangi aktivitas akan dapat memulihkan kembali daya tahan tubuh. Obat-obatan yang diberikan sebaiknya obat-obatan yang berguna untuk sekedar mengurangi dampak penyakit flu tersebut. Untuk batuk pilek dan bersin adalah dengan memakan obat anti batuk pilek, untuk demam adalah dengan memberikan obat anti demam.
Perlukah diberikan antibiotik? Menurut saya tidak diperlukan sama sekali karena sudah terbukti bahwa pemberian antibiotik pada penderita penyakit flu sama sekali tidak berguna sama sekali. Pemberian antibiotik baru disarankan jika penyakit flu tersebut sudah berlangsung lebih dari tiga hari. Obatnya pun tidak boleh sembarangan dalam mengkonsumsinya. Hanya antibiotik golongan tertentu saja yang diperbolehkan. Untuk itu, ada baiknya jika flu tidak mengalami perubahan setelah tiga hari kita segera berobat ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan, karena bisa jadi bukan hanya penyakit flu saja yang menimbulkan demam dan batuk-batuk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar